Kecelakaan tunggal dialami truk trailer di jalan Tol Cipularang Km 98+300 arah Bandung pada pukul 09.47 WIB, Sabtu (1/10/2022). Humas Jasa Marga Irra Sunardi, mengatakan proses evakuasi truk yang terguling masih terus dilakukan. Irra menyarankan kepada pengemudi yang ingin ke Bandung untuk menggunakan jalan alternatif lain.
Lalu lintas kendaraan yang akan menuju Bandung saat ini dikeluarkan melalui Gerbang Tol (GT) Jatiluhur. "Atas diskresi Kepolisian, untuk antisipasi kepadatan jelang lokasi kecelakaan, lalin ke Bandung dikeluarkan di Jatiluhur. Untuk saat ini lajur dua dan tiga sudah bisa dilalui," jelas Irra.